Wisata Gili Indah di Pulau Lombok

Posted by

Siapa yang tidak tahu kekayaan eksotisme wisata di Pulau Lombok, yang seperti tidak ada habisnya kita mengeksplor di pulau ini. Selalu ada yang baru dan beda setiap waktunya.

Baru-baru Lombok juga masuk ke dalam 10 besar tempat wisata yang ada di dunia, bersaing dengan Pulau Bali, Hawaii, Kinabalu dan lainnya.

Memang selain pulau Bali, Lombok juga menjadi pesaing berat Bali bagi wisatawan dunia. Karena di Lombok sangat banyak spot wisata yang masih perawan ketimbang yang ada di tempat lainnya. Hal inilah yang menjadi alasan banyaknya wisatawan dalam negeri maupun luar negeri untuk berdatangan ke pulau Lombok.

Dari beberapa yang banyak diminati para wisatawan yaitu Gili atau pulau-pulau kecil yang ada di kawasan Lombok. Dan berikut destinasi wisata Gili yang ada di Lombok.

1. Gili Trawangan

foto: google

Ketenaran wisata ini sudah mendunia dan tidak bisa diragukan lagi serta sangat banyak yang menyukai tempat ini. Pulau seluas 340 ha ini banyak menyuguhkan eksplorasi laut bersih biru nan cantik, dimana setiap pengunjung dibuatnya kagum dan betah berlama-lama. Terumbu karang yang ada di kawasan konservasi un tak luput jadi incaran para penyuka diving di tempat ini.

Ada banyak aktivitas yang bisa dilakukan di wisata Gili Trawangan ini seperti bersepeda keliling pulau, berjemur, snorkling, dibing dan lainnya. Juga ada banyak fasilitas pendukung seperti hotel penginapan, restoran, maupun bar yang ramai pada malam hari.

2. Gili Kondo
gili kondo, rute wisata
foto: google

Pulau yang berukuran sekitar 1 kilometer ini juga banyak disebut sebagai Private Island karena memang letaknya yang sangat intim dibanding dengan Gili-Gili yang lainnya di kawasan wisata Lombok. Namun begitu, hal inilah yang malah banyak diminati oleh para wisatawan. Suasana yang tenang menambah panorama alam sekitaran Gili Kondo.

kegiatan yang bisa dilakukan di Gili Kondo yaitu menikmati indahnya alam bawah laut yang masih terjaga keperawanannya lewat diving. Bisa juga snorkling, atau bermain bola di kawasan pantai, dan masih banyak yang lainnya.

3. Gili Meno
wisata gili meno di lombok
foto: google

Bagi yang suka suasana tenang dan sepi patut mengunjungi kawasan wisata ini, karena Gili Meno sangat jauh dari kata bising dan ramai akan pengunjung. Jika di Gili Trawangan banyak menyuguhkan keramaian tempatnya, tidak akan terjadi disini.

Sangat cocok untuk pasangan yang ingin berbulan madu. Namun begitu aktifitas seperti diving maupun snorkling masih tetap bisa dilakukan di Gili Meno. Ataupun bisa berkunjung ke Meno Bird Park atau taman burung Gili Meno yang mempunyai banyak koleksi burungnya.

4. Gili Kapal
wisata gili kapal di lombok
foto: google

Untuk menikmati tempat ini bisa dibilang susah, karena memang tempat ini muncul tidak pasti kapan waktunya akibat pengaruh pasang surut air laut. Iya memang tempat Gili Kapal terbentuk dari gundukan pasir putih yang membentuk pulau kecil. Banyak yang menyebut Gili kapal sebagai The Hidden Paradise.

Namun saat bisa melihat Gili Kapal, dijamin mata tidak akan merem atau berkedip menikmati pemandangan panoramanya. Disarankan ke tempat wisata ini pada pagi hari pada bulan-bulan tertentu karena sinar mataharinya akan langsung menyinari laut yang biru. Menambah indah suasana sekitar.

5. Gili Air
surga indah di gili air lombok
foto: google

Bisa dibilang Gili Air merupakan perpaduan antara Gili Trawangan dan Gili Meno, kehidupan ramai pada malam hari dan kehidupan intim yang tenang. Namun begitu untuk masalah keindahan alam bawah lautnya, tetap sama-sama banyak terumbu karang yang sangat indah dan terjaga kelestariannya.


sumber: www.wisatalombok.com

Kemon Brother !!


Follow And Join

Social Media Widget SM Widgets




Kemon Holiday Updated at: 10:15:00

0 komentar:

Post a Comment

Popular Posts