Dhoho Street: Wisata Jalan Dhoho, Pusatnya Perbelanjaan dan oleh-oleh Kota Kediri

Posted by

foto: Kota Kediri

Kota Kediri merupakan kota terluas ketiga di jawa timur setelah malang dan surabaya. Kota yang dijuluki kota tahu ini banyak menyuguhkan potensi wisata daerah diantaranya Gunung kelud, wisata gumul, dholo, dan yang juga Jalan Dhoho.

Jalan dhoho sendiri terletak di tengah kota kediri, aksesnya yang mudah membuat kita semua mudah mendapatinya. Terletak 5 Km sebelah utara alun-alun kota kediri, jalan dhoho menyajikan beraneka ragam makanan khas dan juga pusat belanja terbesar di kota kediri. Bahkan ada yang bilang kalau ke kediri belum datang ke jalan dhoho dan ke Monumen Simpang Lima Gumul, berarti dapat ke'kediri'an nya.

Ada banyak hal yang ditawarkan di jalan dhoho sendiri mulai dari toko-toko yang menjual pakaian paling murah sampai paling mahal, aneka macam sepatu brand maupun kw, perhiasaan, kebutuhan pokok, bahan hal pokoknya ada disana. Juga tak lupa yang banyak dicari oleh para wisatawan domestik maupun luar negeri yaitu oleh-oleh nya bisa anda dapatkan di jalan dhoho.

Untuk yang suka pelesir wisata kulinernya, jalan dhoho juga menyajikan banyak panganan khas nya. Yang terkenal yaitu nasi pecel pincuk dan nasi sambel tumpang. Memang makanan ini cocok banget bagi anda yang hobi makan pedas, karena anda nanti akan disuguhi banyak makanan pedas.

foto jalan dhoho siang hari

Jalan dhoho memang siang maupun malam tak pernah tidur saking ramainya pengunjung. Siang hari ramai dengan mondar-mandir nya para pencari oleh-oleh, pada malam hari giliran para anak muda nya yang suka banget konkow bareng, karena sepanjang jalan akan ada warung kopi dan warung makanan khas yang siap menjadi teman bersantai.

Jadi disarankan yang pingin nyoba makanan khas atau mau nongkrong bareng (orang kediri menyebutnya "cangkruk") bisa datang pada malam hari, karena biasanya buka nya sekitar setelah maghrib atau isya.

Di jalan Dhoho juga ada banyak penginapan yang bisa menjadi referensi anda jika ingin bermalam di kota kediri, mulai dari harga yang paling murah sampai hotel berbintang lima ada di jalan dhoho. Juga ada beberapa mall yang sangat dekat dengan jalan dhoho, diantara Dhoho Plaza I, Dhoho Plaza II, Borobudur, dan Ramayana.

Jika sudah puas pelesir di jalan dhoho, silahkan datang ke wisata lain di Kota Kediri seperti Wisata Monumen Simpang Lima Gumul, Wisata Gunung Kelud, dan Wisata Air Terjun Dholo.

Kemon Brooo !!


Follow And Join

Social Media Widget SM Widgets




Kemon Holiday Updated at: 15:40:00

0 komentar:

Post a Comment

Popular Posts