Sine Beach: Wisata Pantai Sine di Tulungagung

Posted by

pantai sine tulungagung, wisata jawa timur, indonesia tourism place,
foto: google

Lagi-lagi tulungagung unggul dengan wisata pantai-pantai indahnya. Tak dapat dipungkiri lagi, ada puluhan pantai yang ada di tulungagung sendiri, karena memang letak geografis kabupaten tulungagung yang berbatasan langsung dengan Semudera Hindia.

Satu dari puluhan pantai itu adalah Wisata Pantai Sine. Banyak orang bilang kalau pantai sine ini adalah Pantai Kuta nya Jawa Timur.

Bagaimana tidak, pantai ini memiliki hamparan pasir putih yang sangat luas layaknya pantai kuta bali. Ditambah deburan ombak pantai selatan yang terkenal dengan ombak-ombak besarnya. Siapa saja akan terpesona indahnya pantai sine.

Gugusan batu-batuan di sisi lain pantai yang menjulang tinggi, juga akan menjadi nilai tambah wisata pantai sine. Sangat cocok untuk yang suka fotografi.

Satu hal membedakan antara pantai sine dengan pantai kuta di nusa dua bali, yaitu jika pantai kuta menawarkan pemandangan Sunset/matahari terbenam nya, di pantai sine akan menawarkan keindahan Sunrise/Matahari terbit nya. Jadi boleh lah kalau pagi hari di tulungagung dan sore hari di nusa dua bali. hehee

Bagi yang suka makan-makan, banyak penjual makanan yang menyajikan makanan khas laut yang masih fresh dari laut. Juga akan ada banyak oleh-oleh dari pantai sine.

Pantai Sine juga sering dijadikan upacara adat warga setempat yang sering dikenal dengan istilah larung sesaji untuk menjaga keamanan wilayah itu sendiri. Juga sering diadakan pertunjukan wayang kulit pada bulan suro.

Menuju pantai sine pun akan melalui pegunungan yang dihiasi pohon-pohon besarnya. Untuk akses jalannya gak usah kawatir, karena pemerintah tulungagung sudah memberikan akses jalan yang layak dan mulus.

RUTE WISATA PANTAI SINE
Sebenarnya Wisata Pantai Sine dan Wisata Pantai Popoh sangat dekat, jika pantai popoh berada di kecamatan besuki, pantai sine berada di kecamatan kalidawir tulungagung.

Rute menuju wisata pantai sine sama dengan rute Wisata Pantai Sanggar, cuman nanti akan ada jalan yang beda arah tinggal ikuti petunjuk yang ada.


Kemon Brooo !!


Follow And Join

Social Media Widget SM Widgets




Kemon Holiday Updated at: 12:20:00

0 komentar:

Post a Comment

Popular Posts